Rabu, 13 Juni 2012

Sangha # 1


Sangha


Sangha para Arya nan bijaksana
Mewarisi Dhamma pembimbing umat-Nya
Sangha persaudaraan suci mulia
Ajaran-Nya Buddha yang sempurna

Reff I;
Yang diarungi dengan semua deritanya
Tinggalkan k’luarga, tinggalkan hartanya
Yang dicurahkan dengan kasih sayangnya
Penuh pengorbanan tiada hentinya

Reff II;
Sangha suci dan mulia
Yang sangat bijaksana dan berjasa
Sangha tempatku berlindung
Hingga tercapai menuju Nirvana

Sangha suci dan mulia
Yang sangat bijaksana dan berjasa
Sangha tempatku berlindung
   Hingga tercapai menuju Nirvana

Jumat, 01 Juni 2012

JANGAN PERNAH UCAPKAN


T’lah sekian lama kita bersama
Merenda bait nada di dalam Dhamma
Semua suka duka yang kita rasa
Mewarnai saat yang bahagia

O’sunguh ku masih rindu
Ku yakin kau pun begitu

Reff:
Jangan pernah ucapkan kata  berpisah
Karna itu hanya sementara
Kita selalu melagukan bersama
Kidungnya di alam semesta

Simpan tangismu tersenyumlah selalu
Kau sahabatku motivasiku
Jangan ucapkan kita kan berpisah
Karna semua itu sementara
            Karna semua itu sementara

Jumat, 25 Mei 2012

Selamat Hari Waisak


Selamat Hari Waisak

Selamat hari suci waisak, selamat –s’lamat berbahagia
Pancarkan cinta bagi semua, dalam kasih mulia sang Buddha
Selamat hari suci waisak, selamat –s’lamat berbahagia
Suka cita bagi semua, damai waisak bagi dunia

Reff:
Selamat hari suci waisak, salam damai dan sejah tera
Berkah waisak bagi dunia, semoga semua berbahagia

Gema Waisak


Gema Waisak

Gema Surgawi di Taman Lumbini
Mengiringi lahir sang bayi
Putra nan kasih, Gautama-Muni
di Waisak suci

Tinggalkan keluarga, Tinggalkan istana
Mencari ajaran mulia
Di bawah pohon Bodhi Sidharttha Samadhi
Dan mencapai Buddha saat Bulan Waisaka

Darma nan mul’ya dibabar oleh-Nya
Kepada semua makhluk di Dunia
Sang Guru Buddha Parinibbana di Bulan Waisaka

Malam Suci Waisak


Malam suci sunyi
Bulan purnama sidhi
Pada suatu hari waktu
Bulan Waisak purnama

Sang Gutama Muni
Dibawah pohon bodhi
Duduk bersamadhi
Melaksanakan mawas diri

Tercapailah samyak nyata
Pengetahuan Sempurnai
Parinibbana buahnya
Leburlah Avidhiya

Diketemukannya
Hasta Ariya Magga
Jalan tengah kramat
Tuk mencapai Dukkha Nirodha

Kelahiran Buddha Gautama


Di taman lumbini yang indah
Menanti kelahira Bodhisattva
Yang akan meninggalkan mahkotanya
Demi kes’lamatan manusia

Reff:
Dharma, Ajaranmu yang mulia
Kini Beritakan kasih sayang
Dimana penuh kesadaran
Satu jalan ke Nirwana

Dibawah pohon Bodhi Suci
Sang Bodhisattva tekun bersamadhi
Mencapai penerangan yang sejati
Hilang lenyaplah d’rita duniawi

(Kembali ke Reff)

Dibawah lindunganmu jaya
Buddha yang maha suci dan sempurna
Yang telah mengorbankan harta benda
Untuk membebaskan penderitaan

(Kembali ke Reff)